Senin, Maret 23, 2009

MPI Asahan Fasilitasi Gotong Royong dan Bantu Kades


Di saat para kontestan Pemilu 2009 sibuk mempersiapkan diri untuk melaksanakan kampanye rapat umum diberbagai daerah, namun berbea dengan DPK Masyarakat Pancasila Indonesia (MPI) Kabupaten Asahan. Organisasi masyarakat (ormas) ini sibuk mempersiapkan diri membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan mereka.

DPK MPI Asahan dibawah kepemimpinan H. Erwis Edi Pauja Lubis SH. MAP yang dikenal sebagai organisasi yang baru tumbuh memiliki peran sosial yang tinggi dengan memfasilitasi kegiatan gotong royong di Dusun III Pengajian Desa Tinggi Raja Kecamatan Tinggi Raja.

Sejak terbentuknya MPI di Asahan tahun 2007, kegiatan sosial itu bukan baru kali pertama dilaksanakan tetapi telah berkali-kali. Mulai dari bedah rumah di Kecamatan Sei Kepayang, di Kisaran Barat, memberikan bantuan sosial kerumah-rumah ibadah dan pendidikan. “Semua ini saya lakukan secara ikhlas tanpa mengharapkan pamrih,” ungkap H. Erwis Edi Pauja Lubis SH MAP yang sempat dikonfirmasi wartawan.

Selain meringankan beban pemerintah yang cukup berat dalam melaksanakan roda pembangunan, juga memberikan semangat kepada masyarakat bahwa dengan sikap kebersamaan dan saling gotong royong, semua persoalan yang sulit akan mudah teratasi. “Yang penting mari kita bersatu dan jangan mudah diobok-obok,” papar Erwis.

Oleh karena itu, dirinya mengharapkan kepada seluruh masyarakat Asahan untuk tetap berpegang teguh persatuan dan kesatuan, tingkatkan hubungan silaturahmi, apalagi dirinya tidak pernah tertutup kepada siapapun untuk berkomunikasi dengan tidak memandang latar belakang pendidikan, parpol, ras, agama, dan suku.

“Mari kita jalin persatuan dan kesatuan,” tandas Kepala Dinas Tenaga Kerja (Kadis) Asahan itu.

Selain memfasilitasi gtong royong seperti yang dilaksanakannya di Desa Tanjung Alam dan Sei Kamah Kecamatan Sei Dadap, DPK MPI Asahan juga memberikan bantuan penerangan lampu kepada masyarakat di Dusun Bukit Harapan delapan titik, dan 10 titik untuk Jati Sari.

Demikian pula Kepala Desa dan Kepala Dusun se Kecamatan Tinggi Raja tidak ketinggalan mendapatkan bantuan. “Mereka kita Bantu pakaian seragam, mungkin dengan pakaian ini pelayanan mereka terhadap masyarakat akan lebih meningkat lagi,” papar Erwis dengan tersenyum.

Ditambah lagi satu unit genset untuk mushallah Al-Falah di Bukit Harapan. “Kalau PLN memutuskan arus listrik, mungkin dengan genset ini dapat membantu penerangan,” ungkap salah seorang jamaah yang menerima genset itu.

Untuk melakukan konsolidasi hingga ke desa-desa, Ketua DPK MPI Asahan juga menyalurkan baju yang dilengkapi atribut MPI kepada pengurus DPC MPI Kecamaan Tinggi Raja, guna disalurkan kepada 800 anggota.

“Indonesia Raya, MPI jaya,” ungkap Erwis saat menyerahkan baju tersebut sembari mengatakan bahwa setelah penyerahan baju itu akan dilaksanakan pelantikan.

MPI Asahan Bangun Jalan di Perhutaan Silau


Dewan Pimpinan Kabupaten Masyarakat Pancasila Indonesia (DPK MPI) Asahan bersama ratusan warga bergotong royong membangun jalan di Desa Perhutaan Silau, Kec. Pulau Bandring, Jumat (20/3).

Jalan Desa Perhutaan Silau sepanjang 500 meter itu merupakan akses antar kecamatan dan kondisinya sangat memperihatinkan. Selain hancur dan berlumpur saat musim hujan, ditengah badan banyak terdapat lekukan dan lubang dalam.

“Selama ini jalan dimaksud tidak pernah tersentuh pembangunan. Sementara jalan utama itu sangat dibutuhkan warga sebagai akses pemasaran dan perkebunan mereka,” urai Kepala Desa Perhutaan Silau Sugianto di sela-sela kegiatan gotong royong.

Ditambahkan, kehadiran MPI bukan sekedar memberikan motivasi kepada warga untuk bergotong royong. Lebih dari itu, MPI merupakan salah satu organisasi kemasyarakatan di Asahan yang peduli terhadap nasib warga.

Bahkan, lanjutya, organisasi yang terbentuk tahun 2007 itu rela mendanai seluruh kebutuhan pembangunan jalan disertai penyerahan bantuan berupa batu padas, mobilisasi dan berbagai kebutuhan pendukung bernilai jutaan rupiah.

“Salut, bangga juga berterimakasih masyarakat kepada MPI Asahan. Di usianya relatif belia, ormas ini telah banyak memberikan kontribusi bagi pembangunan. Bukan hanya di daerah ini, namun juga di desa-desa dan kecamatan lainnya,” ujar Sugianto.

Kepala Desa Perhutaan Silau itu juga memberikan apresiasi atas bantuan MPI Asahan kepada tiga masjid/mushallah berupa 150 zak semen dan dana pembangunan sarana peribadatan umat Islam di daerahnya.

Ketua DPK MPI Asahan Erwis Edi Pauja Lubis SH. MAP berpesan kepada masyarakat untuk tidak berprasangka negatif atas kehadiran MPI ke Desa Perhutaan Silau. “MPI bukan Partai Politik. Unsur didalamnya berasal dari berbagai latar belakang berbeda. Tidak ada dominasi kepentingan tertentu di dalam MPI. Bahkan bantuan diserahkan juga berasal dari swadaya pengurus,” ujarnya.

Erwis dalam kesempatan itu mengingatkan masyarakat Desa Perhutaan Silau agar dapat memaknai bantuan itu sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama untuk dimanfaatkan menjadi sesuatu yang bernilai dalam menjaga kelestarian hasil pembangunan.

“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan nilai tambahann bagi pembangunan peningkatan ekonomi masyarakat dan dimanfaatkan untuk menuju kehidupan yang lebih baik,” tukas Erwis juga Kepala Dinas Tenaga Kerja Asahan itu.

Kamis, Maret 19, 2009

KETUA MPI ASAHAN SERAHKAN GENSET DAN LAMPU JALAN

Ketua Masyarakat Pancasia Indonesia (MPI) Asahan, H. Erwis Edi Pauja Lubis SH. MAP menyerahkan bantuan sebuah mesin genset untuk Mushollah Dusun Pasir Putih Desa Harapan Kecamatan Tinggi Raja, Selasa (17/3).

Selain itu, Erwis juga menyerahkan 18 buah lampu jalan yang diperuntukkan Desa Sumber dan Dusun Jati Sari Desa Tinggi Raja. Begitu juga pakaian Kepala Dusun yang berjumlah 40 stel untuk di bagikan 5 desa yang ada di Kecamatan Tinggi Raja.

Penyerahan bantuan berupa mesin genset dan lampu jalan langsung diserahkan Ketua MPI Asahan H. Erwis Edi Pauja Lubis SH. MAP kepada Kepala Dusun Sumber Harapan dan Jati Sari.

Sementara pakaian Dinas Kepala Dusun diserahkan secara simbolis kepada Ketua MPI Kecamatan Tinggi Raja Hepni Simbolon. Selanjutnya, Hepni Simbolon nantinya yang akan menyerahkan pakaian tersebut kepada masing-masing Kepala Dusun pada tiap desa.

Ketua MPI Asahan Erwis Edi Pauja Lubis SH MAP mengatakan, manfaatkanlah apa yang telah diberikan, baik itu lampu jalan, pakaian Kadus, mesin genset agar desa ini nantinya bisa lebih maju lagi.

“Kalau sudah banyak lampu jalannya, otomatis jalan-jalan desa ini akan terang benderang, tidak adalagi kita jumpai jalan yang gelap. Begitu juga mesin genset itu, sangat berguna untuk orang yang mau beribadah disaat lampu PLN mati,” tegasnya.

“Bantuan ini jarang sekali terjadi. Tapi, kali ini rasanya cukup besar perhatiannya kepada masyarakat dan keberadaan desa yang jauh dari jangkauan kota,” tegas Syaiful.

Ditambahkannya, baru kali ini ada seorang Ketua Organisasi yang mau membantu secara langsung ke desa-desa. “Selama ini yang kami temukan hanya janji-janji yang muluk-muluk saja, baik itu para calon anggota dewan dari pusat hingga daerah. Tapi, buat Pak Erwis tampaknya tampil beda tak banyak janji, tapi bukti. Saat ini, pak Erwis sepertinya memegang teguh amanah satu bukti lebih berarti dari pada seribu janji,” jelas Syaiful.

Tipe pemimpin yang begini yang diharapkan ke depan. Mudah-mudahan apa yang dicita-citakan Ketua MPI Asahan dapat tercapai. “Kami siap mendukung apa yag dicita-citakannya. Ke depan masyarakat Asahan mendambakan sosok pemimpin yang benar-benar peduli pada rakyat pedesaan,”tegasnya.

MPI Asahan Bantu 6 Truk Batu Padas ke Desa Tinggi Raja



Ketua MPI Kabupaten Asahan, H. Erwis Edi Pauja Lubis SH. MAP memberikan bantuan sebanyak 6 truk Cold Diesel di Dusun III Pengajian Desa Tinggi Raja, Selasa (17/3).

Bantuan batu padas tersebut langsung diantar oleh truk pada hari itu juga, setelah sampai dilokasi warga masyarakat sekitar yang sudah menunggu, langsung ikut menurunkan batu padas dan menyerakkannya serta memecahinya, untuk menutupi badan jalan yang berlobang-lobang.

Sementara itu, Ketua DPK MPI Asahan, H. Erwis Edi Pauja Lubis SH. MAP bersama anggota MPI Asahan dan Kecamatan Tinggi Raja hadir ke lokasi bersamaan datangnya batu padas yang disumbangkan. Alhasil semuanya membaur ikut bergotong royong bersama masyarakat Dusun Pengajian tersebut.

Mahyudin Sagala mewakili masyarakat Dusun Pengajian saat menerima pemberian batu padas itu mengatakan, sangat bersyukur dan berterima kasih sebesar-besarnya pada bapak Erwis yang begitu tanggap dan mau memperhatikan jalan di Dusun kami ini sudah sangat memprihatinkan.

“Selama ini semuanya hanya menjanji-janjikan saja, tapi kenyataannya tak perna ada. Tapi, kami salut pada Erwis hanya diminta sebentar saja, langsung dikabulkan’” tegas Mahyudin.

“Sebagai mewakili masyarakat dusun ini, kami mendoakan semoga apa yang bapak cita-citakan bisa tercapai nantinya,” tegas Mahyudin.

Sementara itu, Erwis Edi Pauja Lubis mengatakan, ini bantuan pribadi saya dan ke depan kalau saya bisa diusulkan, agar jalan ini dimasukkan dalam anggaran Asahan, agar nantinya bisa lebih baik lagi. Dilihat dari dekat kita memang sangat prihatin melihat kondisi jalan ini. Apalagi pada saat musim hujan, kemungkinan besar selain becek, juga pasti akan licin, karena dasarnya adalah tanah liat. Kita kasian melihatnya, jelas Ketua DPK MPI Asahan ini.